Berdasarkan hasil survei tim PD Pasar Surya hari ini (06/03) di lima lokasi pasar tradisional Surabaya: Pasar Tambahrejo, Pasar Pucang Anom, Pasar Wonokromo, Pasar Genteng Baru, Pasar Pabean, berikut ini rata-rata harga beberapa kebutuhan pokok per kilogram.

Beras IR 64 Kualitas 1 Rp 12.360
Beras IR 64 Kualitas 2 Rp 11.300
Beras IR 64 Kualitas 3 Rp 9.800
Gula Pasir Lokal Curah Rp 11.100
Cabe Merah Besar Rp 28.600
Telur Ayam Broiler Rp 20.400
Daging Ayam Broiler Rp 29.600
dan Minyak Goreng Curah Rp 11.260/liter.

Sementara itu demi menjaga kestabilan harga kebutuhan pokok tersebut Dinas Perdagangan Kota Surabaya terus menggencarkan Operasi Pasar (OP). Dilakukan setiap hari di hari aktif kerja, bisa sampai enam lokasi per hari.
OP selalu dinantikan warga. Seperti hari ini (06/03) salah satu lokasi OP di Tenggilis Mejoyo sejak pukul 08:30 WIB dibuka sudah dikeremuni warga. Mereka antri dengan tertib. Tampak juga ada beberapa ibu yang rela antri sambil menggendong anak.